Objek Wisata Bukit Landai Pesisir Selatan, Eksotis Bak Bukit Teletubbies

Objek wisata Bukit Landai di Nagari Pelangai Gadang, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat memiliki hamparan rumput ilalang yang eksotis.

Objek wisata Bukit Landai. [Foto: Fuadi Zikri]

Suluah.com – Bukit Landai merupakan objek wisata yang ada di Nagari Pelangai Gadang, Kecamatan Ranah Pesisir, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat. Bukit ini memiliki hamparan rumput ilalang yang eksotis bagaikan Bukit Teletubbies.

Namun, sayangnya, potensi wisata di Bukit Landai tidak terkelola dengan baik oleh pemerintah setempat. Saat ini, Bukit Landai jarang diminati wisatawan. Bagaimanakah keindahan objek wisata ini dan kisah awalnya mulai populer? Berikut ulasannya!

Lokasi Objek Wisata

Bukit Landai juga disebut dengan Bukit Teletubbies. Hal itu karena bentuknya yang menyerupai rumah Teletubbies. Bukit Landai merupakan bagian dari kaki Bukit Barisan.

Lokasi Bukit Landai berjarak sekitar 10 km dari Balai Selasa, ibu kota Kecamatan Ranah Pesisir. Adapun jarak dari pusat Nagari Pelangai Gadang lebih kurang 5 km.

Jarak Bukit Landai cukup dekat dengan objek wisata air terjun Pelangai Gadang, kira-kira lebih kurang 2 km.

Awal Mulai Populer

Objek wisata Bukit Landai mulai populer dikenal oleh masyarakat Ranah Pesisir pada 2017. Menurut warga setempat Robi Julisman (22), yang pertama kali mempopulerkannya adalah siswa Pramuka SMA Negeri 1 Ranah Pesisir. Saat itu, mereka melakukan hiking ke bukit Pelangai Gadang.

"Sesampai di puncak bukit, salah satu anggota kelompok tidak sengaja menemukan suatu tempat pemandangan yang indah dan bentuknya seperti rumah Teletubbies," ujar Robi.

Dengan penasaran, lanjut Robi, mereka terus menelusuri tempat tersebut. Mereka tidak menyangka bahwa bukit Pelangai Gadang menyimpan suatu tempat pemandangan yang indah dan menakjubkan.

"Sejak itulah, keberadaan Bukit Landai populer di kalangan masyarakat," katanya.

Keindahan

Pemandangan air terjun Pelangai Gadang
Pemandangan air terjun Pelangai Gadang dari kejauhan. [Foto: Fuadi Zikri]

Berkunjung ke Bukit Landai cukup melelahkan, tetapi kelelahan itu akan terbalas ketika sampai di puncak. Selama perjalanan, keindahan dan bentang alam desa Pelangai Gadang yang begitu memesona akan memanjakan mata kita.

Baca juga: Unik! Mahasiswa KKN Unand Nagari Pelangai Tanam 15 Bibit Bunga Bangkai

Yang menarik dari objek wisata Bukit Landai adalah hamparan rumput ilalang yang rimbun. Keberadaan tumbuhan ini menjadi daya tarik Bukit Landai. Dari bukit ini, kita juga bisa menyaksikan Air Terjun Pelangai Gadang dari kejauhan.

Jika dibandingkan dengan objek wisata yang ada di Pesisir Selatan, keindahan yang dimiliki Bukit Landai tidak jauh kalah. Kita dapat menikmati berbagai pemandangan, seperti bukit, pegunungan, sungai, laut, dan matahari terbenam. Tempat ini tentu juga cocok sebagai lokasi berkemah. [yls]

Baca Juga

Sumur Ayek adalah sumur tua yang airnya tak pernah kering, bahkan saat musim kemarau sekalipun.
Melihat Sumur Ayek di Nagari Pelangai Kaciak, Pesisir Selatan
Kecamatan Ranah Pesisir merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Pesisir Selatan. Di kecamatan ini, terdapat 44 sekolah meliputi jenjang pendidikan dasar hingga menengah serta 2 perguruan tinggi.
SD Hingga Perguruan Tinggi di Kecamatan Ranah Pesisir, Kabupaten Pesisir Selatan
Holy Adib adalah seorang linguis Indonesia. Ia pernah berkarier sebagai wartawan di media massa lokal dan nasional sebelum akhirnya fokus menulis esai seputar bahasa.
Holy Adib, Sang Pendekar Bahasa Indonesia
Nagari Pelangai di Kecamatan Ranah Pesisir, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat memiliki luas 1.832 Ha. Nagari ini terdiri dari dua desa.
Mengenal Nagari Pelangai di Kabupaten Pesisir Selatan
Refa Rahmaddiansyah adalah mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Andalas yang memenangkan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Nasional 2021.
Refa Rahmaddiansyah, Pemenang Mahasiswa Berprestasi Nasinonal 2021
Mahasiswa KKN Unand Nagari Pelangai Beri Penyuluhan Pembuatan Hand Sanitizer
Mahasiswa KKN Unand Nagari Pelangai Beri Penyuluhan Pembuatan Hand Sanitizer