Penjelasan BMKG Soal Gempa 5,2 M yang Guncang Kabupaten Agam

Gempa berkekuatan magnitudo 5,2 mengguncang Kabupaten Agam, Sumatra Barat pada Minggu (12/9/2021) sore pukul 16:02 WIB. Berikut laporan BMKG.

Pusat gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,2 yang mengguncang Kabupaten Agam, Sumatra Barat pada Minggu (12/9/2021).

Suluah.com – Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,2 mengguncang Kabupaten Agam, Sumatra Barat pada Minggu (12/9/2021) sore pukul 16:02 WIB.

Pusat gempa berada di titik 0,52 Lintang Selatan dan 99,64 Bujur Timur, sekitar 49 km barat daya Lubuk Basung, Kabupaten Agam dengan kedalaman 57 km. Berikut laporan lengkap Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Penjelasan BMKG

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Bambang Setiyo Prayitno mengatakan, memberikan penjelasan terkait gempa Pagai Selatan. Ia mengatakan, gempa bumi kali ini merupakan jenis gempa bumi menengah akibat aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia ke bawah lempeng Australia.

"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan naik mendatar (oblique thrust fault)," kata Bambang Setiyo Prayitno dalam rilisnya.

Guncangan gempa terasa di daerah Kota Bukittinggi, Kota Payakumbuh, Kabupaten Solok Selatan, dan Kabupaten Pesisir Selatan dalam skala intensitas III MMI. Di Kota Padang dan Kota Padang Panjang, intensitas intensitas guncangan II-III MMI.

Baca juga: Gempa M 5,9 di Pagai Selatan, Pakar: Lokasinya Dekat Pusat Gempa 2010

"Hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan," lanjut Bambang

Bambang menyebut, hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan akibat gempa bumi. Ia mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. [den]

Baca Juga

Aisyah Elliyanti adalah ahli kedokteran nuklir Indonesia yang menjadi guru besar untuk bidang tersebut di FK Unand
Aisyah Elliyanti, Spesialis Kedokteran Nuklir Pertama di Sumatera
Masjid Jamik Sungai Jariang terletak di Jorong Sungai Jariang, Nagari Koto Panjang, Kecamatan IV Koto, Kabupaten Agam, Sumatra Barat.
Masjid Jamik Sungai Jariang Berusia Seabad Berkubah Kuning Cemerlang
Buchari Tamam adalah seorang ulama, pengajar, dan aktivis dakwah Indonesia. Bersama Mohammad Natsir, ia ikut mendirikan Dewan Da'wah Islamiyah Indonesia (DDII).
Buchari Tamam, Aktivis DDII dan Rektor IAI Al-Ghurabaa
Surau Ilia Binaul Iman di Nagari Koto Gadang, Kabupaten Agam, Sumatra Barat.
Surau Ilia Binaul Iman Koto Gadang
Abdul Latif Syakur adalah seorang ulama ahli tafsir yang berkiprah dalam pemajuan pendidikan perempuan dan pers. Ia membidani lahirnya majalah Islam umum, Pewarta Islam, dan majalah Islam khusus perempuan, Djauharah.
Abdul Latif Syakur, Ulama Ahli Tafsir dan Kiprahnya Memajukan Pendidikan Perempuan
Akmal Nasery Basral adalah seorang pengarang fiksi Indonesia. Ia menulis lintas genre mulai dari fiksi ilmiah, sejarah, dan thriller. Ia telah menerbitkan 22 novel dan dua kumpulan cerpen.
Perjalanan Akmal Nasery Basral, Novelis yang Tekun Menggarap Genre Sejarah